5 Trik Membuat Uang Gaji Bertahan Lama


5 Trik Membuat Uang Gaji Bertahan Lama




Anda bisa jadi menikmati pekerjaan Anda. Tapi terkadang profesi yang dijalani tidak sebanding dengan gaji Anda. Hari gajian masih lama, tapi uang di dompet sudah habis. 
Untuk mengakali kesulitan keuangan, terkadang Anda harus mengetatkan ikat pinggang, bahkan sangat kencang.
Namun, cara itu bisa membuat Anda berteriak jika tidak bisa menemukan satu pos yang bisa dipangkas.
Dilansir dari situs Cheat Sheet pada Jumat 21 April 2016, berikut enam langkah yang bisa dilakukan supaya Anda bisa sedikit "bernapas" sampai bulan gajian berikutnya
1. Cari tahu ke mana uang dibelanjakan
Langkah pertama adalah Anda harus mencari ke mana uang Anda pergi. Anda tahu diri Anda sedang kewalahan, tapi apa salahnya mencari tahu penyebabnya. Buatlah daftar pengeluaran selama 30 hari. Tuliskan semua yang Anda beli sat itu. Dengan begitu, Anda akan melihat bagian-bagian pengeluaran mana yang bisa Anda hilangkan. Tapi, jangan terlalu menetapkan bujet yang terlalu ketat. Sisihkan anggaran untuk bersenang-senang.
2. Carilah tambahan uang.
Kalau cara memangkas anggaran tak berhasil, tidak ada salahnya mencari tambahan penghasilan. Misalnya, mencari pekerjaan sampingan atau merintis usaha sampingan.
3. Stop jadi ATM berjalan!
Salah satu Anda terperangkap dalam kondisi keuangan yang sulit adalah Anda sering meminjamkan uang kepada teman dan keluarga. Sebaiknya, berhenti dengan kebiasaan ini. Jangan merasa terpaksa meminjamkan uang kepada siapa pun. Ingat, Anda punya kebutuhan dan pengeluaran sendiri.
4. Pastikan potongan dari gaji yang Anda terima.
Sebaiknya Anda memeriksa rekening gaji Anda. Pastikan besaran potongan gaji Anda tidak terlalu besar.
5. Sediakan dana darurat
Alangkah baiknya jika Anda menyediakan 10 persen dari uang Anda sebagai dana cadangan. Anda bisa menggunakan dana ini apabila ada keperluan mendadak. Selain itu, jangan lupa untuk mengatur rekening tabungan Anda. Sebaiknya Anda membuat rekening tabungan Anda terdebet secara otomatis.
Selamat mencoba!

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »